Nomor Call Center Lion Air

Nomor Call Center Lion Air – Anda semua pasti sudah mengenal Lion Air kan? PT. Lion Mentari Airlines (Lion Air) merupakan perusahaan maskapai penerbangan berbiaya rendah di Indonesia yang didirikan pada tanggal 15 November 1999. Lion Air sendiri secara resmi beroperasi pada tahun 2000 dengan melayani rute pertama Jakarta – Pontianak dengan jumlah armada 2 unit.

Lion Air Indonesia
Pesawat Lion Air Indonesia

Sejarah


Perusahaan maskapai penerbangan Lion Air didirikan oleh Kusnan Kirana dan Rusdi Kirana. Mereka berdua adalah kakak beradik yang sebelumnya sudah berpengalaman dalam bisnis tour & travel ‘Lion Tours’. Setelah sukses menjalankan bisnis wisata, Kusnan dan Rusdi memberanikan diri untuk mendirikan perusahaan maskapai penerbangan dengan modal awal sebesar 10 juta dollar. Lion Air didirikan pada tahun 1999, dan mulai beroperasi secara penuh pada tahun 2000. Pada waktu awal mula beroperasi, Lion Air hanya memiliki satu pesawat saja, jauh jika dibandingkan dengan sekarang dengan puluhan armada pesawat.

Jika pada awal mula tahun 2000, Lion Air hanya melayani rute domestik saja, sekarang Lion Air sudah melayani penerbangan ke luar negeri. Lion Air tidak hanya menawarkan penerbangan harga murah, tetapi juga memperhatikan keamanan dan pelayanan terhadap penumpang. Lion Air selalu menerapkan prinsip kehati-hatian dan profesionalitas dalam bekerja.

Lion Air adalah maskapai swasta yang telah diakui oleh dunia internasional. Pada tahun 2016, Lion mendapatkan 2 penghargaan dari Skytrax World Airline Awards. Lion Air menang pada kategori Best Low Cost Airline Premium Cabin dan Best Low Cost Airline Premium Seat.


Sekilas Tentang Lion Air


Lion Air memiliki slogan “We Make People Fly” yang berarti kita membuat orang terbang. Dari sini Lion Air berkomitmen untuk dapat membuat siapapun bisa terbang, tentunya dengan tetap mengedepankan kualitas dan juga aspek keselamatan.

Selama berkiprah dalam dunia penerbangan, Lion Air telah mengalami perkembangan yang signifikan. Dari dulunya yang hanya melayani rute Jakarta – Pontianak, saat ini Lion Air telah melayani hingga 183 rute penerbangan baik rute domestik dari Aceh hingga Papua maupun rute internasional, antara lain China, Saudi Arabia, Malaysia, dan Singapura. Dengan didukung oleh 112 armada pesawat dan akan terus bertambah, Lion Air berkomitmen untuk terus meningkatkan standar kualitas pelayanan terhadap masyarakat di seluruh dunia.

Jenis armada pesawat yang dimiliki oleh Lion Air: Boeing 747-400, Boeing 737-800NG, Boeing 737-900ER, dan Airbus A330-300. Untuk penerbangan domestik, Lion Air memilih untuk menggunakan pesawat satu lorong, sedangkan untuk penerbangan internasional menggunakan pesawat dua lorong.

Call Center Lion Air


Berikut adalah nomor call center Lion Air. Silahkan hubungi call center Lion Air di nomor berikut:

  • +6280 4177 8899
  • +6221 6379 8000
  • +65 6339 1992 – Singapore
  • +60 03-7841 5333 – Malaysia

Customer Care:

  • Telp: +6221 6379 8000 ext 0
  • Fax: +6221 633 5669
  • Email: customercare@lionair.co.id

Alamat Kantor Pusat:

Lion Air Tower

Jl. Gajah Mada No. 7

Gambir, Jakarta Pusat 10130

Telp: 021 – 6379 8000

Fax: 021 – 634 8744, 021 – 631 3533

17
Tulis Tanggapan

Terbaru Terlama Terpopuler
Dikara Travel

Kami smapaikan bahwa e-tiket HYQOLH rute CGK-UPG 22 nov 19 jam 13:10 dan HYRWSH rute UPG-CGK 24 nov 19 jam 06:00 terjadi kesalahan pemilihan titel pada nama penumpang an MR MOCHAMAD KURDI yang tertulis di tiket MRS MOCHAMAD KURDI. Mohon diubah titelnya dari MRS menjadi MR atau diberikan keterangan agar pada saat proses chek in di bandara tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Demikian permohonan kami. Terima kasih atas perhatiannya.

Rupelie

Mau tanya untuk lion air berapa ya biaya bagasi 1 kg nya

ANDRI ASLI

LAPORAN LOST AND FOUND KONTINGEN KEPULAUAN RIAU YANG ISI TAS RANSEL DUIT DICURI DAN 2 KOPER KECIL CABIN 2 PASANG SENDAL DICURI OLEH MALING BAGASI LION AIR, PENERBANGAN DARI JAKARTA KE SOLO DENGAN PESAWAT JT-0538 PADA HARI MINGGU 25 AGUSTUS 2019 SAMPAI HARI INI JUM”AT 13 SEPTEMBER 2019 TIDAK ADA SOLUSI DARI PIHAK LION AIR??? ARTINYA PERCUMA KONSUMEN MEMBUAT LAPORAN KALAU CUMA UNTUK SEKEDAR BASA BASI DOANG AGAR PENUMPANG YANG BERSANGKUTAN SEGERA MENINGGALKAN BANDARA SETEMPAT. DENGAN PENUH KECEWA KAMI SAMPAIKAN BAHWA TIM KONTINGEN KEPRI DIRUGIKAN DALAM HAL INI. MOHON PIHAK TOP MANAGEMENT UNTUK MENGAMBIL SIKAP DAN TINDAKAN TEGAS PADA MALING… Lihat lebih banyak >>

Isa

Apakah lionair memberikan pelayanan gratis bagasi utk penerbanga dibulan september 2019?

Manganar Lumban Tobing

Lion memindahkan penerbangan dari siang ke pagi tanpa bertanya ke cs..no cs tdk bisa dihub dan email tdk direspon

Henny

Bisa kah beli bagasi saat chekin

Rupelie

Mau tanya berapa per kilo bagasinya ?

Debby

Sy mau tanya apabila sy mau membatalkan tiket yg sdh sy beli bagaimana caranya? Keberangkatan sy msh 4 hari lg..apakah bs refund?

indah

bisa cek nama penumpang surabayA kupang atas nama johan.albert tgl 15 sept

Lia Mulyadi

Saya mau nanya, boleh gak sih bawa biola kedalam kabin ?

petrus pareira

mau tanya, saya akan beli tiket tujuan daari jkt – maumere , dengan masakapi batik air dan transit di labuan bajo di lanjutkan dengan Wings air, harga tiket di batik include free bagasi 20 kg, lalu nanti transit di labuan baju di lanjutkan perjalanan ke mof pakai wings air tidak ada fasilitas bagasi, apakah saya harus bayar bagasi untuk penerbangan dari labuan bajo ke mof, sedangkan saya status transit saja di labuan bajo.

Terima kasih dan mohon penjelasannya.

Julianda lumbanraja

Bolehkah menggunakan ktp lama untuk cek in

Hendra F Siagian

Apakah bisa memesan tiket dengan menggunakan ijazah atau surat keterangan dari desa,karena saya baru pindah kependudukan dan KTP saya belum jadi mohon informasinya

Malidin

Bolehkah chek in menggunakan poto copy KTP karna KTP asli saya hilang dan masih dalam pengurusan KTP baru.. Krna mendadak terbang boleh nggak ya saya gunakan poto copy KTP untuk chek in..?
Terima kasih

Yasir

Complain dgn lion air manado..bagasi penumpang dikesampingkan..lbh diutamakan brg cargo…

Edi Susanto

Saya sangat kecewa atas kehilangannya koper bagasi saya yang disebabkan dari kelalaian oknum pihak bandara dan lion air dengan no penerbangan Jt 125 tujuan Pku-Kno tanggal 06 Juni 2018 pukul 09.20 Wib.Semoga Koper saya cepat ditemukan dan kembali ke saya,Terimakasih.

Edi Susanto

Lost and Found ( Kehilangan sebuah koper atas bagasi dari passenger Sri wahyuni dengan Pesawat Lion Air Jt 125 Pku-Kno keberangkatan Pkl 09.20Wib tgl 06 Juni 2018 dengan no bagasi 11-16-94 Bk22,Mohon di informasi dan dikonfirmasikan,terima kasih )